Siapa yang tidak kenal dengan mie,apalagi indomie. Indomie atau mie adalah salah satu makanan favorit masyarakat kita apalagi mereka yang doyan makan indomie seperti indomie rebus,goreng dan jenis lainnya terutama bagi mahasiswa yang telat mendapat kiriman untuk biaya hidup dikala sedang menuntut ilmu jauh dari orang tua. Kita kembali ke topik yaitu tidak semua kalangan masyarakat bawah mengkonsumsi indomie,malah ada juga para kaum eksekutif mengkonsumsi indomie baik itu di kantor,di rumah dan dimana saja, mungkin juga ini indomie memiliki cita rasa selera yang berbeda tiap tipenya dan itu jelas karena banyak variasi cita rasa nya.
profil indomie geprek super pedas |
Kembali ke judul sebelumnya bahwa disini kami akan menyajikan artikel singkat yaitu bagaimana cara membuat indomie geprek rasa super pedas sesuai dengan selera anda. Bahan bahan yang perlu disiapkan adalah sebagai berikut :
indomie goreng 1 atau 2 bungkus sesuai dengan kemampuan anda, lombok biji sebanyak 30 buah,garam secukupnya, bawang putih 3 siung ,ketimun, serta susu beruang ( susu disini berfungsi sebagai pereda rasa pedas ), air mineral botol besar ukuran 1 ltr.
Cara membuatnya adalah :
1. lombok dan bawang putih dicuci bersih, kemudian diulek bersamaan dengan garam hingga tercampur merata dan tidak terlalu halus.
2. masak air bersih diatas panci tunggu hingga mendidih kemudian masukkan indomie goreng dan tunggu hingga 2-3 menit
3. jika sudah matang,maka pisahkan mie dan airnya kemudian tuang pada wadah yang akan digunakan buat mie goreng yang sudah siap dengan bumbunya lalu aduk hingga tercampur dengan bumbu indomie dengan merata.
4. jika bumbu dan indomie sudah tercampur merata,maka bubuhi dengan sambal geprek yang sudah diulek sebelumnya di atas indomie serta iriskan ketimun yang sudah di cuci bersih dengan irisan irisan setebal 5-7 mm sebagai lauk pendukungnya.
5. jika sudah maka hingan indomie geprek super pedas siap disajikan.
Demikianlah postingan singkat dari kami tentang bagaimana cara membuat indomie geprek super pedas ini, semoga bisa kita praktekkan bersama dirumah atau tempat tinggal anda. Semoga bermanfaat bagi anda dan kami ucapkan terima kasih dan salam blogging.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar